Pages

Jumat, 02 Desember 2011

Disney Land


Salah satu taman rekreasi anak-anak dengan tema Magic Kingdom yang terletak di California ini menjadi impian semua anak-anak yang ada di seluruh dunia. Mereka ingin mengunjungi untuk melihat semua yang ada disana. Bahkan saya sendiri yang bisa dibilang bukan anak-anak lagi, masih memimpikan agar bisa berkunjung ke tempat yang sangat melegenda dimana-dimana.
            Disneyland ini pertama kali yang didirikan dan resmi dibuka pada tanggal 17 Juli 1996. Ini merupakan ide kreatif dari kakak beradik yang bernama Walt Disney dan Roy Disney. Ide itu muncul karena mereka ingin membuatkan taman bermain yang permanen untuk anak-anaknya.  Mereka ingin membuat taman bermain untuk keluarga yang permanen tanpa adanya elemen negatif (karnaval dan sirkus kala itu sering berpindah pindah dan memiliki atraksi yang tidak disarankan untuk ditonton anak anak). Mereka sadar bahwa tempat untuk orang tua dan anak menikmati aktivitas bersama belum pernah ada.
Bersamaan dengan itu, banyak orang menyurati Walt Disney dan meminta agar diperbolehkan mengunjungi studio studio Disney dan bertemu dengan tokoh Disney favorit mereka. Walt menyadari bahwa studio yang sedang dipakai untuk bekerja tidak dapat menawarkan banyak kepada pengunjung yang datang.
Ide awal Walt adalah untuk membangun tempat dekat studionya dimana turis yang datang dapat mengambil foto dengan patung tokoh Disney favoritnya, lalu ide itu berkembang menjadi taman bermain kecil dengan kolam dan perahu yang dapat dikendarai. Tamannya sendiri tadinya hendak diberi nama Taman Mickey Mouse, lalu idenya berkembang menjadi lebih besar hingga sekarang dikenal sebagai Disneyland. Atas usul peneliti, dari Institut Riset Stanford, yang membenarkan pandangan Walt Disney akan potensi perkembangan Disneyland yang besar, Disney membeli 730.000 m2 kebun jeruk dan daerah penuh pohon walnut di Anaheim, California, daerah selatan Los Angeles. Konstruksi dimulai 18 Juli 1954 dan bersamaan dengan itu dibangun konstruksi jalan Route 101 untuk mengantisipasi pertambahan arus lalu lintas yang akan datang menuju Disneyland, lalu dua jalan lainnya juga ditambahkan pada jalan tol tersebut bahkan sebelum Disneyland selesai dibangun. Pada 18 Juli 1955, hari kedua Disneyland dibuka, pengunjung sudah mengantri sejak jam 2 pagi. Tiga pengunjung pertama Disneyland, David MacPherson, Michael Schwartner dan Christine Vess dihadiahkan tiket masuk seumur hidup untuk seluruh Disneyland di seluruh dunia.
Kapan ada disneyland di Indonesia? Andai ada Disneyland di Indonesia, pasti Indonesia menjadi tujuan rekreasi oleh semua orang dari penjuru dunia, dan bisa terkenal di mata Internasional, karena kemampuan yang tidak kalah dari negara lain. Sehingga bisa meningkatkan kualitas dari negara juga. Bisa di akui bahwa Indonesia juga berpartisipasi dalam dunia Internasional dalam hal terkenal karena tempat-tempat yang menarik untuk berlibur. Semoga beberapa tahun kedepan para pemuda-pemudi bisa membuat taman rekreasi yang lebih daripada itu.

1 komentar:

Jessica Christine Wicaksono mengatakan...

minnie mouse :p

Posting Komentar

Mata Kuliah

Mata Kuliah
KETRAMPILAN INTERPERSONAL

About Me

Foto Saya
Dwi Praja Anggrayeni
sistem informasi ITS-2011
Lihat profil lengkapku

Welcome

Hai guys..this is my blog,come join with my blog and see my posting...

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.


Pengikut